Pages

Thursday, January 19, 2017

Perlunya literasi

Karena zaman medsos sudah sangat akut, hampir saja salah sangka atas foto suatu kejadian yang tersebar tanpa keterangan apa pun, hanya ada foto dan keterangan foto didalam foto. Karena hanya berbekal foto itu saja hampir saja salah informasi, ternyata berita lengkapnya untung saja ada dan didapat beberapa waktu kemudian. Karena sudah terlanjur beropini atas foto dari medsos tersebut dengan opini yg kurang benar, tidak ada salahnya meralat opini tersebut atas dasar berita yang lebih lengkap. Diharapkan dengan itu terhindarlah kita dari virus hoax yang juga sedang akut di zaman medsos akhir-akhir ini. Itulah pentingnya literasi. Tidak asal reshare tanpa konfirmasi, dan merasa malu untuk meralat bila ternyata keliru, jangan jadikan medsos tempat kita membuang sampah hoax dan tidak bertanggung jawab seperti orang tak berpendidikan (bukan ukuran sekolah) yg membuang sampah disembarang tempat.

No comments:

Post a Comment