Pages

Thursday, December 2, 2010

Muhasabah Tahun 2010 Relatif_Nisbi_Fana

Internet sekarang ini telah menjadi bagian hidup dari manusia yang cukup melekat dalam kesehariannya. Trend penggunaan internet-pun selalu berubah sesuai perkembangan zaman yang ada. Saya sendiri baru mengenal internet di akhir pendidikan SMA saya (awal tahun 2001), dan waktu itu yang saya kenal pertama kali adalah Yahoo, sebagai penyedia layanan email, ketika itu Internet bagi saya identik dengan e-mail.

Waktu terus berjalan, di tengah 2007, ketika saya mendapat kesempatan belejar (kuliah) jurusan D3-TKJ (Teknisi Komputer dan Jaringan) saya dikenalkan dengan yang namanya blog. Waktu itu sebelumnya saya sedikit belajra tentang joomla, salah satu software CMS yang ketika itu saya belajar sedikit secara ofline menggunakan dongkrak web server. Tapi dengan blog, saya berkesempatan untuk mengekspresikan keinginan saya, dan mewujudkan keinginan saya untuk berbagi kepada pengguna internet tentang karya saya (Skripsi Akuntansi Syariah) agar dapat dikembangkan di kemudian hari.

Semangat blogging terus berlanjut bersama teman-teman senasib, tapi di awal 2009 orang mulai dikenalkan dengan Facebook, dan banyak sekali teman-teman yang menelantarkan blog mereka, seakan diri ini sendirian di dunia blogging. Tapi itu bukan masalah, karena niat awal blog untuk berbagi, maka saya sendiri masih eksis ngeblog dan baru tertular virus facebook di tengan 2009 dengan tetap setia pada blog ini, ^_^

Di awal 2010, saya mulai tertarik dengan trafik yang masuk ke blog sederhana saya ini beserta page rank yang dimiliki. Sehubungan dengan banyak tidak aktifnya blog teman-teman saya, page rank blog saya sempat turun dari 4 menjadi 3. Tetapi ada yang menarik dari perjalanan blog ini, ternyata konten-konten tertentu cukup sering dikunjungi daripada yang lain. Itu saya ketahuai dari tool gratisan google. (Google analityc).

Seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini, di bulan Januari 2010 konten boys before flower mendapat kunjungan yang cukup tinggi. Dengan kunjungan sejumlah 1.805 tayangan halaman itu merupakan kunjungan yang cukup tinggi bagi saya pada waktu itu.
Sementara di bulan Februari 2010 konten tersebut sudah mulai tidak dikunjungi oleh pengguna internet. Mungkin saja karena film-nya sudah selesai tayang di televisi. Sehingga kunjungan atas blog ini turun menjadi 989 tayangan halaman. Dan karena itu pula saya berusaha mencari konten yang menarik untuk dikunjungi. Maka saya berkenalan dengan Google Insight.
Dan hasilnya mulai terlihat di bulan Maret 2010, dimana ketika saya mencari informasi tentang konten yang populer ternyata adalah kesenangan saya sendiri, Komik Naruto ^_^ sehingga saya mulai menulis tentang naruto di bulan Februari dan mendapat kunjungan hingga 5697 tayangan halaman pada bulan tersebut.
Di bulan April 2010 eksistensi Naruto semakin terbukti, kunjungan blog ini bisa mencapai 7086 tayangan halaman, wow
Tetapi di bulan Mei 2010 kesaktian Naruto mulai menurun, Kunjungan blog ini malah turun dari bulan sebelumnya hanya sekitar 6000 tayangan halaman. Maka di akhir mei dengan menggunakan google insight saya mencari kira-kira konten apa yang sedang populer di amerika. Dan ternyata saya iseng-iseng membuat konten justien bieber. ^_^
Bulan Juni 2010 kunjungan blog ini juga masih lesu dengan kunjungan hanya 5108 tayangan halaman. Tetapi beberapa konten bermanfaat mulai memperlihatkan giginya, seperti panduan BOS 2010, Format Anggaran BOS 2010, dan format Laporan BOS 2010. Ya, itu normal sekali, karena ini adalah awal tahun pelajaran dunia pendidikan. Maka cukup banyak yang mencari hal tersebut guna penyusunan program sekolah.
Bulan Juli 2010 masih menunjukkan kunjungan yang tidak jauh beda dengan 2 bulan sebelumnya, yakni sebesar 6041 tayangan halaman.
Di bulan Agustus 2010, hasil dari google insight mulai nampak. Postingan saya tentnag justien bieber mulai menunjukkan giginya. Kunjungan pada postingan tersebut sebesar 1.353 tayangan sudah melebihi total tayangan seluruh halaman di bulan Januari 2010. Orang mulai mencari-cari siapa Justien Bieber. Sehingga blog ini mendapak kunjungan total 9597 tayangan halaman, wow.
Bulan September menampilkan hal yang sama dengan bulan sebelumnya, memberikan trafik pada blog ini sebesar 8536 tayangan halaman. dan di bulan ini mulai menunjukkan trafik yang cukup penting atas kaligrafi dan arema.
Bulan Oktober 2010 kunjungan atas Justien Bieber juga masih menunjukkan giginya hingga menciptakan trafik pada blog ini sebesar 10290 tayangan halaman. Begitujuga dengan kaligrafi.
Bulan Nopember 2010 terjadi penurunan trafik menuju Justien Bieber, mungkin karena para web master sudah banyak yang memiliki konten ini. Tetapi kunjungan bulan nopember masih cukup terangkat dengan konten baru semacam gunung merapi.
Dengan tools lain, dapat dilihat perkembangan kunjungan blog ini selama 20 bulan terakhir seperti gambar berikut;

Bagaiman dengan perkembangan di bulan Desember 2010? Akan saya lanjutkan di awal 2011 nanti. Karena Artikel ini diikutsertakan pada Kontes Unggulan Muhasabah Akhir Tahun di BlogCamp yang berakhir pertengahan Desember 2010.

13 comments:

  1. Terima kasih atas partisipasi sahabat dalam K.U.M.A.T - Kontes Unggulan Muhasabah Akhir Tahun di BlogCamp.
    Akan dicatat sebagai peserta

    Salam hangat dari Markas Blogcamp di Surabaya

    ReplyDelete
  2. muhasabahnya mantab bgt nich!
    moga berhasil yach...

    ditunggu kunjungan baliknya,
    terima kasih,
    salam :-)

    ReplyDelete
  3. tips mantab untuk memilih tema postingan.. Nice...

    Salam kenal.. :)

    ReplyDelete
  4. Terimakasih atas tercatatnya tulisan ini sebagai peserta K.U.M.A.T agar hasrat nge-blog terus kuma ^_^

    dan untuk mas Argun, nih sedang mendarat di Fir'aun NgebloG ^_^

    ReplyDelete
  5. wah, hebat sekali perjalanan blogmu ini ya Hafid.
    bisa menjaring traffic begitu banyak dan meningkat terus.........
    Semoga kedepannya blog ini tambah eksis dlm berbagi ilmu dan wawasan pd sesama sahabat blogger ,amin


    Selamat ya Hafid, semoga beruntung di kontes BlogCamp ini ,amin
    salam

    ReplyDelete
  6. Amien, terima kasih do'anya bunda. Do'a bunda pasti didengar-Nya ^_^

    Kalaulah kontes BlogCamp ngasih hadiah hiburan semacam Toyota Seo Award senang sekali aq bunda ^_^

    btw sukses selalu untuk bunda

    ReplyDelete
  7. wah emas ni ahli statistik yach ...
    pastinya orangnya cerdik banget.
    salam kenal mas,semoga sukses lombanyaya, jangan lupa barbagi di http://bchree.wordpress.com/2010/11/29/sukseskan-orang-lain-maka-anda-akan-lebih-sukses/

    ReplyDelete
  8. Wah, bisa jadi fitnah kalo saya dibilang cerdik banget, kita juga masih belajar koq pak guru ^_^

    ReplyDelete
  9. Amien ^_^
    dukung juga Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia semoga tetep bisa dapat kaos, semoga oh semoga bisa naik (terhitung) di atas 600an peserta

    ReplyDelete
  10. Traffik yang mantap.
    mampir melakukan penilaian artikel

    ReplyDelete
  11. @Bang Iwan, Makasih bang iwan udah dinilai artikel saya ^_^ semoga dapet hadiah meskipun hadiah hiburan

    ReplyDelete